Pemerintah Kabupaten Purwakarta berhasil meraih Penghargaan Kategori Penyelenggara Mal Pelayanan Publik Prima di tingkat nasional. Penghargaan ini diberikan berdasarkan Keputusan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Republik Indonesia terkait Hasil Evaluasi Penyelenggaraan Mal Pelayanan Publik Tahun 2024.
Dalam surat yang diterbitkan pada 31 Desember 2024 dan ditandatangani oleh Menteri Rini Widyantini, dari total 175 MPP yang ada di seluruh Indonesia, terdapat 20 MPP yang berhasil menyabet predikat kinerja prima. Salah satu yang terpilih adalah MPP Bale Madukara Purwakarta, sebuah pencapaian yang menunjukkan komitmen tinggi dalam memberikan layanan publik yang cepat, efisien, dan berkualitas bagi masyarakat.
Dengan penghargaan ini, MPP Bale Madukara semakin mengukuhkan posisinya sebagai model layanan publik terbaik, memperkuat semangat inovasi dan pelayanan prima bagi warga Purwakarta dan sekitarnya.
DPMPTSP Kabupaten Purwakarta berhasil meraih peringkat ...
Pada tanggal 7 Desember 2024, Mal Pelayanan Publik Bale...
Kabupaten Purwakarta berhasil menjadi salah satu pemenang...